Wednesday, December 3, 2008

Klasik


Sesekali simaklah sebuah musik klasik, sangat menenangkan dan menginspirasi.

1. Canon in D minor, inspiratif dan aktif, masterpiece Johann Pachebel, pokoknya keren, dua jempol deh buat komposernya.

2. Air oleh Bach, composer asal Jerman kalo nggak salah, Air cocok untuk relaksasi.

3. Brahms telah membuat komposisi yang bagus di Hungarian Dance no. 5, lengkap semua emosinya, dan dapet semua. Simak baik-baik. Musik yang sangat indah, sekalipun oleh penjaga UPT Unhas, dibilangin musik pemakaman.

4. Musik klasik pertama yang membuatku jatuh hati adalah gubahan Edvard Grieg untuk sebuah drama Peer Gynt yaitu Morgenstimmung alias Morning Mood. Pertama kali dengar dari Little Einstein. Bagus sekali. Teman2 aja yang rada-rada sinis sama musik favoritku ini, doyan denger Morning Mood.

5. Kalo mau yang romantic, dengarkan Felix Mandelsshon’s Wedding March.
6. Lagi melankolis? Raih Siberius & Walton’s violin concerto in D minor op. 47 1
7. Semua gubahan Beethoven dan Mozart insyaAllah mencerdaskan lho. Apalagi buat adek-adek.

Bingung mendapatkan di mana, download aja di 4shared.com atau sekalian nonton konsernya di YouTube.



No comments: